Pada bulan November 2019 yang lalu pemerintahan kecamatan kalidawir mengadakan EXPO produk unggulan dari Desa-desa se-Kalidawir guna memperingati hari jadi Kabupaten tulungagung yang ke-814.

Pada kesempatan tersebut Desa Pakisaji ikut berpartisipasi dengan membawa produk-produk unggulan buatn Masyarakat Pakisaji. Stan Desa Pakisaji menyediakan berbagai makanan khas desa seperti yang utama adalah Punten dan Nasi Tiwul beserta lauk pauk nya. Selain itu juga terdapat kerajinan rajut dan banyak jajanan tradisional seperti cenil, berbagai macam kerupuk dan keripik, rempeyek dan lain sebagainya.

Bagaimana reaksi anda mengenai artikel ini ?